Senin, 13 Oktober 2014

Share :

Ya, begadang merupakan kebiasaan banyak orang yang sangat sulit dihilangkan. Begadang sudah menjadi kebiasaan bahkan kebutuhan modern entah karena pekerjaan, tugas kuliah dan lain sebagainya. Pada dasarnya, istirahat / tidur paling efektif adalah saat malam hari. Tetapi itu semua bisa berubah dan terbalik apabila keadaan memaksa kita untuk begadang

Pola tidur yang teratur adalah kunci utama kesehatan seseorang. Itulah mengapa orang yang kurang tidur atau kelebihan jam tidur kerapkali dihantui berbagai gangguan, seperti berkurangnya produktivitas, karena tubuh menjadi tidak bugar dan otak sulit berkonsentrasi serta diabetes dan obesitas.

Nah meski begitu, ada beberapa cara yang bisa dilakukan agar tetap sehat meski sering begadang, simak tips berikut ini :

1. Cukup Istirahat

Winter menyarankan bagi orang-orang yang ingin mengendalikan berat badannya maka ia perlu mendapatkan jam tidur sebanyak 7-8 jam.

Tidur di siang hari bertujuan untuk menjaga kondisi tubuh anda agar tetap fit dan bugar. Selain itu, apabila anda tidur siang maka akan dapat menambah tenaga untuk begadang di malam hari dan juga untuk mengganti waktu tidur anda yang sedikit. Tidur siang yang berkualitas mampu mengganti tidur malam adalah selama 20-30 menit.

2. Berolahraga dan Bergerak

 

Banyak orang telah membuktikan bahwa aktivitas fisik adalah solusi yang efektif untuk mengatasi rasa kantuk. Olahraga membuat tubuh lebih terjaga, sehingga tidak merasa mengantuk.

Dengan berjalan / berlari kecil 20-30 menit setiap paginya, sudah sangat berarti. Ketika beraktifitas. Gerakan ringan seperti naik turun tangga tanggabisa akan membiasakan otot dan tubuh kita terbiasa bekerja, tidak bermalasan.

Sebab selain aktivitas fisik, udara segar juga sangat membantu dalam menjaga tubuh tetap merasa bugar. Ketika saat Begadangpun sesekali kita harus rehat sebentar mungkin untuk sekedar stretching badan, ketika sudah berjam-jam duduk, berfikir fokus ke aktifitas.

3. Banyak Minum Air

 

Minum air putih juga harus tetap dipertahankan minimal sebanyak dua liter per hari. Air putih membantu metabolisme tubuh yang diperlukan ketika begadang. Begadang bisa membuat tubuh rentan dehidrasi, oleh karenanya usahakan menjaga konsumsi air putih Anda.

Meminum kopi juga bisa membantu menjaga kesehatan. Kafein yang terkandung dalam kopi maupun minuman berenergi memang bukan solusi alami untuk membuat tubuh tetap terjaga, karena memanipulasi kerja sistem organ. Kopi dapat mencegah kardiovaskuler serta menghambat pembentukan mutagenik. Kandungan asam klorogenik-nya juga dapat menurunkan hipertensi dan meningkatkan fungsi endotel secara spontan.

Namun selama tidak dikonsumsi secara berlebihan, minuman tersebut terbukti cukup efektif menjaga ritme jantung sepanjang malam.

4. Makanan

Supaya tidak merasa mengantuk saat bergadang, hindari makanan berat yang banyak mengandung gula dan karbohidrat. Pilih buah-buahan, sayur atau salad sebagai cemilan sehat.

Tidak hanya mencegah rasa kantuk, makanan tersebut menjamin kebutuhan energi sehingga tidak kelelahan saat tidak tidur semalaman. Sambal atau saus pedas boleh ditambahkan, sekedar untuk menghindari rasa kantuk. Hindari makanan yang mengandung cokelat, keju, makanan berlemak atau goreng-gorengan terutama mie instan karena kadar garam berlebih yang dikandungnya bisa menyebabkan gangguan metabolisme tubuh.

Hati – hati, Anda harus mengantisipasi jika tiba-tiba berubah jadi ketagihan makan (food craving).

dr. Djoko Santoso, M.Kes, DAHK, yang juga dosen FK-UB menegaskan bahwa mereka yang sering begadang membutuhkan kondisi stamina ekstra. “Ibarat mobil, mereka yang sering begadang itu seperti mobil balap. Ia membutuhkan komponen khusus seperti special engine, ban balap serta servis setelah balap”, katanya. Karena itu, ia pun kembali mengingatkan triangle of fitness yang meliputi keseimbangan ritme hidup, gizi serta kebugaran fisik.

Artikel ini di copy dari biarsehat.org

Tagged:

0 komentar:

Posting Komentar